Senin, 12 Mei 2025 — Suasana meriah tampak di lingkungan MTs Miftahunnajah pada hari libur kali ini. Meski tidak ada kegiatan belajar mengajar, para santri tetap mengisi waktu dengan kegiatan positif dan menyenangkan yang bertujuan mengembangkan keterampilan serta mempererat kebersamaan.

Santri putri MTs Miftahunnajah mengadakan lomba memasak dengan tema “Healthy Food by Santri Miftahunnajah”. Kegiatan ini menjadi ajang kreativitas sekaligus edukasi tentang pentingnya pola makan sehat. Para santri dengan penuh semangat dan antusias mempersiapkan berbagai menu sehat yang tidak hanya lezat, tetapi juga menarik secara tampilan dan sesuai dengan prinsip gizi seimbang.
Lomba memasak ini menilai hasil masakan dari aspek rasa, kebersihan, penyajian, serta orisinalitas ide. Kegiatan ini juga menjadi bagian dari pembelajaran kemandirian dan keterampilan hidup bagi para santri putri. Dalam suasana penuh semangat, terdengar pula celetukan khas santri,
“Harus jago masak dong… kan calon ibu. Nanti harus bisa masakin makanan sehat buat keluarga!”
Sementara itu, santri putra MTs Miftahunnajah juga tidak kalah aktif. Mereka mengikuti kegiatan olahraga bersama di Lapangan Janabadra, yang terdiri dari berbagai permainan dan aktivitas fisik seperti sepak bola, voli, dan lomba estafet. Kegiatan ini bertujuan untuk menjaga kebugaran, melatih kekompakan, serta menumbuhkan semangat sportivitas di antara para santri.
Meski cuaca cukup terik, para santri tetap antusias mengikuti setiap sesi permainan. Tawa dan semangat mereka menunjukkan bahwa olahraga bukan sekadar aktivitas fisik, tetapi juga sarana mempererat ukhuwah dan menumbuhkan kebahagiaan bersama.
Kegiatan hari libur ini merupakan bagian dari program pengembangan karakter yang dijalankan oleh pihak madrasah. Dengan kegiatan seperti lomba memasak dan olahraga bersama, para santri diajak untuk tetap produktif, belajar hal baru, serta menanamkan nilai-nilai penting seperti kerja sama, kemandirian, gaya hidup sehat, dan kepedulian terhadap sesama.
Tinggalkan Komentar